Review Film The Marvels (2023): Ringan dan Menyenangkan, Tapi Kurang Menggigit

Film The Marvels mempertemukan tiga superhero di Marvel Cinematic Universe (MCU) dengan kekuatan yang saling berkaitan bahu membahu untuk mengatasi ancaman dalam sekuel dari berbagai proyek film/series Marvel. 

Sinopsis film The Marvels

Carol Danvers (Brie Larson) yang sedang memata-matai Dar-Benn (Zawe Ashton) tiba-tiba bertukar tempat dengan Kamala Khan (Iman Vellani). Sedang Kamala berpindah ke tempat Monica (Teyonah Parris) di kapal ruang angkasa S.A.B.E.R.

Iman Vellani, Brie Larson, dan Teyonah Parris di film The Marvels
via Disney

Ketiganya menyadari bahwa kekuatan mereka terikat satu dan yang lainnya. Membuat mereka berpindah setiap menggunakan kekuatan. Nick Fury (Samuel L. Jackson) akhirnya membawa keluarga Kamala ke S.A.B.E.R.

Dar-Benn yang mendapatkan gelang kosmik mencoba untuk menguasai planet lain demi memberi nyawa bagi planetnya, Hala. Carol, Kamala, dan Monica lalu bahu membahu untuk menghalangi rencana Dar-Benn. 

Plot tipis-tipis

Disutradarai oleh Nia DaCosta yang juga jadi penulis naskah, Brie Larson, Teyonah Parris dan Iman Vellani bersatu dalam film terbaru Marvel yang mengangkat tentang sosok superhero di mata orang lain dan orang-orang terdekat.

Brie Larson sebagai Carol Danvers di film The Marvels
via Disney

Chemistry antara ketiga karakter utama cukup terasa walau interaksinya terlihat begitu sat set sat set dipertemukan sejak awal cerita. Bikin gemas dan heartwarming, didukung dengan keluarga Kamala yang punya tone komedi yang ga kalah dibandingkan serial Ms. Marvel (2022).

Meski mendapatkan berbagai momen bersama, konflik antara Carol dan Monica dengan masa lalu yang sama terhimpit betapa bahagianya Kamala fangirling ketika bertemu dengan Captain Marvel yang turut menghadirkan keceriaan dalam film ini. 

Namun sangat disayangkan dengan durasi yang terbilang kompak dibandingkan film semesta Marvel paska Endgame (2019), tiga karakter utama belum tereksplorasi dengan baik. Apalagi karakter Yan dan planet Aladna yang praktis hanya hadir sebagai cameo.

Brie Larson dan Iman Vellani
via Disney

Padahal planet Aladna dan keunikannya memberikan nyawa baru dalam film ini, membedakannya ketimbang film Marvel sebelumnya. Masuk ke ranah musikal dan menyalurkan aura Disney dengan dansa dan musik yang keseluruhannya terasa segar. 

Dibandingkan Captain Marvel (2019), sekuelnya terasa tak begitu kuat dari kualitas dan intensitas aksi untuk sebuah film bioskop dari MCU. Walaupun bagian awal punya sequence aksi yang lucu sekaligus menarik. Apa bagusnya dibikin serial aja?

Ubahan dari komik

Memang berat tugas Nia dalam mempresentasikan film ini. Apalagi Captain Marvel cukup sukses menjadi awal film solo superhero perempuan pertama MCU, dan Kamala Khan dalam serial Ms. Marvel yang punya daya tarik tersendiri.

Plotnya mengikuti beberapa kisah komik yang diubah mengikuti alur MCU, akan tetapi tak begitu melenceng. Namun film ini akhirnya memberi jawaban tentang alasan Marvel mengubah asal usul kekuatan Kamala Khan dibandingkan versi komiknya.

Iman Vellani sebagai Kamala Khan
via Disney

Kekuatan elastis khas Ms. Marvel diubah jadi mengubah energi menjadi benda padat, sejalan dengan kekuatan Carol dan Monica dengan masing-masing pengaplikasiannya. Termasuk gelang yang menjadi sumber kekuatannya ternyata bagian dari artefak berkekuatan super yang jadi poin penting film ini. 

Sebagai sekuel dari film solo yang juga membawa karakter dari serial MCU, memang butuh lebih banyak usaha untuk bisa menikmati film ini. Dibuat sebagai kelanjutan semesta Marvel yang lebih besar, plot dan cerita yang diberikan masih belum melampaui pendahulunya.

Selain ribetnya perubahan komik dan MCU, tak bisa dipungkiri bahwa Dar-Benn jadi elemen paling lemah dari film ini. Kehadirannya, apalagi third act yang terlalu gampang, tak memiliki eksistensi yang kuat dibandingkan sebagian besar villain di series Marvel.

Zawe Ashton sebagai Der-Bann
via Disney

Mungkin bagian yang jauh lebih menarik datang di akhir, yaitu bagian ending dimana Kamala bersiap untuk mengumpulkan superhero muda serta mengungkap apa yang terjadi pada Monica dengan menampilkan (secara resmi) X-Men di semesta (paralel) Marvel. 

Sebagai sebuah film sekuel, dimana penonton harus tahu 3-4 film/serial berbeda untuk mengerti pondasi awal cerita, film The Marvels hadir kurang menggigit. Tapi bagi penggemar MCU, film ini masih menyenangkan dengan berbagai kejutan hadir di akhir cerita. 

Genre: Aksi

Sutradara: Nia DaCosta

Penulis Naskah: Nia DaCosta, Megan McDonell, Elissa Karasik

Pemain: Brie Larson, Teyonah Parris, Iman Vellani

Rekomendasi Film Terbaik
7/10

Summary

Sebagai sebuah film sekuel, dimana penonton harus tahu 3-4 film/serial berbeda untuk mengerti pondasi awal cerita, film The Marvels hadir kurang menggigit. Tapi bagi penggemar MCU, film ini masih menyenangkan dengan berbagai kejutan hadir di akhir cerita.

Avatar photo
Padli Nurdin

Penulis baru yang terpesona dengan bagaimana kata-kata bisa mengubah dunia.

Articles: 708

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *