tanggal rilis solo leveling
Anime, List

Anime Terbaik Tahun 2023: Rekomendasi Menarik untuk Kamu!

Pada tahun 2023, para pecinta anime akan disajikan dengan banyak sekali pilihan anime yang menarik. Baik itu yang baru, on-going, original, atau pun adaptasi dari manga. Tentu saja, di antara semua anime yang tersedia, ada beberapa yang benar-benar menonjol dan bisa membekas di ingatan kita. Oleh karena itu, pada artikel ini, Mariviu akan memberikan rekomendasi anime terbaik tahun 2023 yang dapat kamu tonton.

Daftar anime terbaik 2023 ini akan terus kami update seiring berjalannya tahun 2023, jadi jangan lupa untuk selalu mengikuti perkembangan artikel ini jika kamu butuh rekomendasi tontonan baru, ya.

Anime Winter 2023 Terbaik

1. Blue Lock

anime terbaik tahun 2023
Kodansha

Meskipun anime ini sudah mulai tayang di tahun 2022, season pertamanya baru selesai di musim dingin 2023 (jadi… gapapa lah ya masuk dalam list ini). Blue Lock mengisahkan tentang Isagi, pesepakbola SMA yang diundang ke akademi Blue Lock, tempat striker nomor satu di dunia akan diciptakan dengan tujuan membawa Jepang duara World Cup. Namun, Blue Lock justru lebih mirip tempat game survival bagi anak muda yang bermimpi menjadi striker nomor satu di dunia. Pilihannya cuma dua: menjadi striker paling egois, atau berhenti jadi pesepakbola.

Anime Blue Lock tidak hanya cocok bagi pecinta genre sports saja, namun juga cocok bagi mereka yang suka dengan genre strategi. Setiap pertandingan penuh strategi di mana mereka harus menemukan kelebihan dan kelemahan masing-masing, lalu beradaptasi untuk mengalahkan lawan.

2. Vinland Saga Season 2

vinland saga anime terbaik
Via MAPPA

Anime terbaik selanjutnya adalah Vinland Saga Season 2. Cerita yang sudah bagus dari manga memang sangat membantu studio untuk mengembangkan sebuah anime. Terbukti, meskipun ganti studio dari WIT ke MAPPA, Vinland Saga masih mampu memenuhi ekspektasi sebagai salah satu anime paling ditunggu di tahun ini.

Season 2 Vinland Saga langsung melanjutkan cerita dari season 1. Namun, sebaiknya kamu tahu bahwa cerita di season 2 adalah awal dari cerita inti Vinland Saga, sedangkan season 1 adalah bagian prolog yang menceritakan masa lalu Thorfin yang penuh kebencian.

Namun, bagi yang berharap adegan penuh aksi, mungkin ekspektasimu harus diturunkan sedikit karena di season 2 ini cerita lebih berfokus pada perubahan Thorfin dari manusia penuh dendam menjadi orang yang cinta damai.

3. Mononogatari

Anime winter 2023 terbaik
Via BN Pictures

Selanjutnya, ada Mononogatari, yang merupakan adaptasi dari manga berjudul sama. Ceritanya mengisahkan tentang Hyoma yang menaruh dendam pada tsukumogami, roh-roh yang bisa merasuki benda mati lalu menjelma menjadi makhluk menyerupai manusia. Namun, walau tahu Hyoma sangat membenci tsukumogami, kakeknya malah menyuruhnya untuk tinggal satu rumah dengan seorang perempuan bernama Botan yang selalu dijaga oleh tsukumogami.

Konsepnya mirip dengan cerita pembasmi hantu atau roh jahat seperti Bleach atau Jujutsu Kaisen. Tapi yang membuat Mononogatari menarik adalah genre romance antara dua orang asing yang disuruh untuk hidup di bawah satu atap karena perjodohan keluarga. Selain itu, karakter Hyoma juga cukup menarik, agak beda dari protagonis kebanyakan. Animasinya tidak semulus anime berbudget tinggi, tapi ceritanya menarik untuk diikuti dan bisa dibilang salah satu anime terbaik di musim winter 2023 kemarin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *